Sebenernya survei ini udah lama dapet timpukan dari Dion, tapi baru (akhirnya) aku kerjakan (dasar pemalas, haha). Sepertinya ada satu orang lagi yang nimpuk aku, tapi aku lupa siapa, jadi kalo orangnya kebetulan lihat post ini, bilang aja ya :p
Pertanyaan Wajib:
1. nambah atau ngurangin timbunan?
2. pinjam atau beli buku?
3. baca buku atau nonton film?
4. beli buku online atau offline? (tobuk yg temboknya bisa disentuh)
5. (penting) buku bajakan atau ori?
6. gratisan atau diskonan?
7. beli pre-order atau menanti dgn sabar?
8. buku asing (terjemahan) atau lokal?
9. pembatas buku penting atau biasa aja?
10. bookmark atau bungkus chiki?
Pertanyaan dari Dion
11. Buku disampul, wajib atau nggak?
12. Gramedia atau Toga Mas?
13. Berapa timbunanmu saat ini (dikira-kira saja)?
14. Lebih suka mana, Dentuman Besar atau Dentuman Dahsyat untuk mengartikan "Big Bang"?
15. Buku segel diskon 20% atau buku lepas segel diskon 40%?
Sebelum menjawab pertanyaan, karena timbunanku ditanyakan, ada baiknya kupamerkan sekalian, muahahaha.
Bisa kita lihat di foto di atas, bahkan buku-buku yang mendapatkan tempat di rak buku pun tidak hidup dengan bukuwi (analogi dari
manusiawi, lol) karena berjejalan dan bertumpuk2 dengan saudara-saudaranya. Bagian kanan atas adalah buku-buku (termasuk komik) yang disimpan di atas rak. Bagian kanan bawah adalah novel-novel fantasi lokal yang ditimbun boneka-bonekaku :p. Sebenarnya masih banyak buku di kolong kasur, tapi susah memotretnya. Ini semua koleksiku di kosan. Yah, jumlah bukuku di rumah kira-kira sama banyaknya dengan di kosan.
Melanturnya kebanyakan nih, sekarang waktunya aku jawab survei =))